BREAKING NEWS

Jelang Tahun Baru 2026, Kades Muncung Agus Purwadi Tegas Larang Konvoi, Miras, dan Petasan

DATANEWS8.COM | TANGERANG — Menjelang perayaan pergantian Tahun Baru 2026, Kepala Desa Muncung, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Agus Purwadi, S.E, mengeluarkan imbauan tegas kepada seluruh masyarakat agar tidak melakukan aktivitas yang berpotensi mengganggu ketertiban dan keamanan lingkungan.

Dalam keterangannya, Agus Purwadi secara tegas melarang konvoi kendaraan, konsumsi minuman keras (miras), serta penggunaan petasan dan kembang api berlebihan pada malam pergantian tahun.Rabu, (31/12/2025) 

“Saya mengimbau sekaligus menegaskan kepada seluruh warga Desa Muncung agar tidak melakukan konvoi, pesta miras, balap liar, maupun menyalakan petasan. Hal-hal tersebut berisiko membahayakan keselamatan dan mengganggu ketertiban umum,” tegas Agus Purwadi.

Ia menambahkan, perayaan Tahun Baru sebaiknya dilakukan dengan cara yang sederhana dan positif, seperti berkumpul bersama keluarga, berdoa, serta melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar.

Selain itu, Pemerintah Desa Muncung juga meminta masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan keamanan lingkungan, khususnya pada malam Tahun Baru, dengan mengaktifkan kembali ronda malam atau sistem keamanan lingkungan (siskamling).

“Mari kita jaga kondusivitas desa bersama-sama. Keamanan bukan hanya tugas aparat, tapi tanggung jawab kita semua sebagai warga,” ujarnya.

Agus Purwadi berharap momentum Tahun Baru 2026 dapat dijadikan sebagai ajang introspeksi diri serta awal yang baik untuk memperkuat persatuan, kebersamaan, dan semangat membangun Desa Muncung ke arah yang lebih maju dan sejahtera.

Pemerintah Desa Muncung bersama unsur keamanan setempat akan terus melakukan koordinasi guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama perayaan pergantian tahun.
(Subli) 
Posting Komentar
Seedbacklink